Sabtu, 26 September 2009

Shalat Idul Fitri 1430 H/2009







Setelah shalat Subuh, panitia Shalat Idul Fitri ISKARIMAN 1430 H/2009 telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk pelaksanaan shalat Idul Fitri di lapangan Gaharu raya Perumnas Banyumanik. Lapangan ini selalu dipergunakan untuk shalat Idul Fitri dan Idul Adha bagi jamaah masjid – masjid yang terhimpun dalam ISKARIMAN (Al Istiqomah, Al Kautsar, Al Jauhari, Al Husna dan Al Amin) serta masyarakat muslim di sekitar lapangan tersebut.
Pukul 06.00 aku dan keluarga menuju lapangan yang letaknya tidak jauh dari rumah. Anak – anakku sudah tidak sabar mereka telah menunggu di halaman depan rumah. Lapangan tersebut dipenuhi oleh jamaah, panitia memberikan pengumuman agar para jamaah yang masih di jalan untuk segera ke lapangan, menandakan bahwa shalat akan dimulai. Beberapa pengumuman disampaikan panitia tentang hasil pengumpulan zakat, infaq, sodaqoh dari kelima masjid tersebut dan beberapa tata tertib menjalankan shalat idul Fitri. Iman dan khotib pada kesempatan ini adalah Dr. H. Hamdani Mu’in, M.Ag dosen Fakultas Tarbiyah IAIN Walisongo Semarang. Dalam khotbahnya beberapa hal disampaikan antara lain; meningkatkan ketakwaan dengan merefleksikan sikap taat dan tunduk atas segala titahNya, ungkapan syukur,kegemberiaan menyambut Idul Fitri, pemaknaan hari kemenangan melawan hawa nafsu dan godaan setan untuk melakukan dosa dan maksiat,pemaknaan jihad sebagai perbuatan yang sungguh – sungguh melakukan sesuatu yang suci dan agung demi semata – mata meraih ridla Allah SWT.
Allahu Akbar 3 X, walillahilham.

Tidak ada komentar: